1.Gorengan
Gorengan wajib dihindari oleh penderita bronkitis. Pasalnya, kandungan lemak yang ada pada gorengan dapat berisiko menyebabkan peradangan sekaligus mengiritasi paru-paru.
Selain itu, gorengan juga dapat meningkatkan kadar kolesterol, diabetes tipe 2, dan masala jantung.
2.Susu dan Keju
Kendati susu mengandung kalsium yang sangat baik untuk kesehatan tulang dan sendi.
Ternyata susu dan keju termasuk produk turunannya seperti yogurt, es krim, mentega, atau buttermilk tidak direkomendasikan untuk penderita bronkitis.
Susu, keju atau produk turunannya dapat meningkatkan produksi lendir yang berisiko memengaruhi sistem pernapasan.
.
3.Makanan Asin
Makanan asin identik dengan natrium, beberapa jenis makanan yang banyak mengandung natrium seperti mi instan, makanan ringan (snack), keju, atau pizza.
Tidak hanya penderita bronkitis saja yang sebaiknya menghindari makanan tinggi kadar natrium, melainkan penderita hipertensi, stroke, dan penderita penyakit kronis lainnya.
Mengonsumsi makanan dengan kadar natrium tinggi dapat menyebabkan penderita bronkitis mengalami kesulitan dalam pernapas akibat retensi cairan di paru-paru.
4.Minuman Manis
Kerap tidak disadari, minuman manis dewasa ini telah banyak tersedia dalam beragam kemasan.
Mulai dari kemasan kaleng, botol, gelas cup, hingga plastik seperti minuman sachet.
Pada kemasan kaleng, minuman berkarbonasi menjadi produk paling banyak diminum oleh masyarakat modern.
Dibalik kepopulerannya tersebut, minuman berkarbonasi tidak disarankan untuk orang dengan gangguan paru-paru termasuk bronkitis.
Minuman berkaronasi dapat menyebabkan perut kembung serta tingginya produksi gas di dalam perut.
5.Makanan Asam
Makanan asam sebaiknya tidak dikonsumsi oleh penderita penyakit pada paru-paru khususnya bagi mereka yang juga menderita asam lambung atau GERD.
Sekalipun buah-buahan seperti buah citrus yang kaya akan vitamin C, tetap tidak disarankan untuk penderita bronkitis.
Sebab, mengonsumsi makanan asam dalam jangka panjang dapat menyebabkan asam lambung dan memperburuk penyakit bronkitis.
Untuk menghindari terjadinya gangguan pernapasan, Anda disarankan untuk menghindari atau setidaknya membatasi konsumsi makanan atau minuman di atas. Perlu diingat, mengonsumsi sesuatu secara berlebihan merupakan kebiasaan yang tidak sehat bagi tubuh, memperlambat kesembuhan, dan meningkatkan risiko terkena penyakit lain.